Waspada! Sering Buang Air Kecil Bisa Menjadi Pertanda Penyakit Berikut
Buang air kecil merupakan proses mengeluarkan urine dari kandung kemih. Normalnya, orang buang air kecil sebanyak enam sampai delapan kali dalam sehari. Namun, ada beberapa kondisi yang bisa menyebabkan seseorang buang air kecil secara berlebihan.
Sering buang air kecil pertanda apa? Biasanya, karena terlalu banyak minum. Konsumsi minuman yang mengandung kafein seperti teh, kopi, soda dan cokelat juga bisa meningkatkan frekuensi buang air kecil. Selain itu, konsumsi obat-obatan dan minuman beralkohol bisa menyebabkan kita sering kencing.
Meski begitu, kita juga sebaiknya perlu waspada apabila mengalami buang air kecil terlalu sering. Karena, bisa saja itu menjadi pertanda penyakit seperti berikut:
Infeksi Saluran Kemih
Infeksi saluran kemih menjadi salah satu penyebab tubuh sering buang air kecil. Ketika ini terjadi, keinginan untuk membuang air kecil menjadi bertambah.
Hal tersebut bisa menyebabkan rasa sakit yang timbul serta terjadi infeksi pada sistem kemih, terutama pada bagian kandung kemih dan uretra.
Gangguan Prostat
Penyakit atau kelainan yang lain yang bisa terjadi ketika seseorang terlalu sering buang air adalah gangguan prostat. Area yang mengalami pembesaran tersebut bisa menekan uretra dan menghalangi aliran urin.
Itu sebabnya dinding kemih mengalami iritasi. Kandung kemih jadi sering berkontraksi, bahkan ketika hanya menampung sedikit urin, yang akhirnya membuat kita menjadi sering buang air kecil.
Diabetes
Ginjal dari penderita diabetes berusaha menyaring kelebihan gula, namun tidak mampu. Ini menyebabkan gula menumpuk banyak di ruine. Kondisi tersebut yang membuat penderita diabetes sering buang air kecil.
Sering kencing juga bisa menjadi tanda awal penyakit diabetes tipe 1 dan tipe 2. Dalam sehari, penderita diabetes bisa buang air kecil sebanyak 15 liter atau lima kali lipat lebih banyak dibandingkan intensitas buang air kecil pada normalnya.
Inkontinensia Urine
Penyebab kita sering buang air kecil salah satunya adalah inkontinensia urin. Inkontinensia terjadi akibat melemahnya otot dasar panggul yang menahan keluarnya urine dari kandung kemih, sehingga menyebabkan sering buang air kecil yang tidak terkendali.
Inkontinensia urine sering terjadi pada usia lanjut, terutama pada wanita pasca menopause. Selain melemahnya otot panggul, inkontinensia urine juga bisa disebabkan karena hormon, kegemukan, kehamilan dan sebagainya.
Bagi yang memiliki anggota keluarga mengalami hal ini, bisa menggunakan pampers untuk dewasa dari Confidence agar tidak selalu pergi ke kamar mandi. Pampers Confidence mampu menyerap cairan lebih cepat dan mengubahnya menjadi gel.
Selain itu, mudah dilepas dan dipasang berulang kali serta memiliki permukaan extra lembut dan kering. Semoga bermanfaat, ya!
0 Response to "Waspada! Sering Buang Air Kecil Bisa Menjadi Pertanda Penyakit Berikut"
Posting Komentar